Suara Pembaharu
BREAKING NEWS

Hallo Pak Wali!!! Proyek Jalan Paving di Pinokalan Terbengkalai

Bitung – Harapan warga Kelurahan Pinokalan Kecamatan Ranowulu untuk menikmati jalan paving bakal tidak terwujud tahun ini.

Pasalya, pembangunan jalan paving
dengan menggunakan dana APBD-DAU yang dikerjakan oleh CV Anugerah Tritunggal hingga, Senin (13/01/2020) belum juga rampung dan masih terbengkalai.

“Sampai hari ini, jalan belum selesai dikerjakan dan masih terbengkalai padahal tinggal beberapa meter yang belum ditutup dengan paving,” kata salah satu warga Ranowulu, Martin Sompotan.

Selain belum rampung, kata Martin, jalan paving itu masa atau waktu pengerjaan proyek 120 hari kalender terhitung mulai dari penandatanganan kontrak kerja tanggal 13 Agustus 2019 dengan nilai pekerjaan sebesar Rp138.600.000 tapi belum juga selesai.

“Masa pekerjaan sudah lewat, tapi belum juga selesai, harusnya instansi atau penegak hukum turun tangan karena ini kepentingan umun yang dikerjakan asal-asalan,” pungkasnya.

Dari informasi yang berhasil dihimpun pemilik CV Anugerah Tritunggal merupakan kerabat dekat pejabat Pemkot Bitung.

(YaserBaginda)

Baca Juga :  Telegram Teroris Incar Turis China di Manado

Postingan lainnya