Suara Pembaharu
BREAKING NEWS

Rolling Pejabat, Martin Sompotan Sebut Wali Kota Bitung Panik

Bitung – Perombakan puluhan posisi pejabat oleh Wali Kota Bitung, Max J Lomban, disinyalir syarat akan kepentingan politik 2020 mendatang.

Salah satu aktivis Kota Bitung, Martin Sompotan, mempertanyakan indikator yang digunakan Wali Kota dalam pergantian pejabat.

“Jangan hanya suka-suka pimpinan saja agar supaya mencari simpatik masyarakat untuk kepentingan politik mendatang,” ungkap mantan ketua GMNI Kota Bitung ini, Selasa (24/12/2019).

Dia juga mengatakan, seharusnya pak Wali Kota jangan terlalu panik mengahadapi Pilwako tahun depan hingga meroling jabatan tanpa ada indikator.

“Jangan paniklah, kan Pilwakot masih lama,” singgung Martin.

Diketahui, rolling itu digelar di ruangan BPU Kantor Wali Kota dan ada sekitar 57 orang pejabat yang mengalami pergantian baik eselon II maupun III.

“Masih akan ada tahapan rolling selanjutnya, jadi pejabat yang masih menunggu jabatan mohon bersabar karena kue jabatan hanya sedikit sedangkan yang memperebutkan banyak,” kata Wali Kota saat menyampaikan sambutan dalam rolling.

Dirinya menyatakan, pejabat yang baru dilantik akan terus dievaluasi kinerjanya dan jika tidak memuaskan, Wali Kota tidak segan segera mengganti.

“Namun pada umumnya kinerja kita sudah baik tapi masih kurang pengembangan. Harus lebih banyak turun lapangan menemui masyarakat,” bebernya.

Sementara itu, seperti rolling-rolling sebelumnya, Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri mengaku tidak tahu menahu soal agenda itu.

“Biasanya ada info tapi ini tidak ada,” kata Maurits via WhatsApp.

Ditanya apakah mengetahui komposisi pejabat yang dirolling Wali Kota, Maurits mengaku hanya diawal-awal menjabat dirinya dilibatkan dalam menyusun atau merotasi pejabat.

“Namun kini info soal rolling hanya saya dapatkan dari staf dan tidak pernah tahu siapa yang dirolling selain membaca berita,” katanya.

Baca Juga :  Sebelum Kebakaran MAN Model Manado, Ada Kejadian Ini....

Ia juga mengaku tetap enjoy kendati tidak pernah lagi dilibatkan dalam mengambil keputusan.

“Tetap enjoy dan banyak selamat kepada para pejabat yang baru dilantik,” pungkasnya.

(YaserBaginda)

Postingan lainnya